Profile Diri
Jakarta , 21 April 1990 , Saat itu adalah hari dimana saya dilahirkan . “Cathryna Margareth Sihite” , itulah nama yang diberikan oleh kedua orang tua saya . Kalau kata mereka , nama itu diberikan kepada saya karena saya lahir tepat di hari Kartini , walaupun sebenarnya alasannya agak memaksa . Tapi kata orang nama pemberian orang tua adalah anugrah . Saya lahir di Jakarta dan tinggal disana sampai umur saya 5 Tahun , sampai kemudian saya pindah ke Bekasi yang lebih tepatnya saya pindah ke Tambun . Saya berasal dari keluarga yang multikultur atau dengan kata lain dari beragam suku . Papah sendiri adalah orang Medan , sedangkan Mamah adalah orang Menado . Tetapi terkadang saya sering bingung , jika saya ditanya oleh orang , saya berasal dari mana . Saya sendiri adalah anak pertama dari tiga bersaudara , dan kedua adik saya adalah laki-laki . Yang pertama bernama “Carel Victorio Sihite” dan yang kedua bernama “Carlos Fransiskus Sihite” .
Saya memulai pendidikan saya mulai dari TK Randa Puri , kemudian melanjutkan ke SDN Mekar Sari 01 (dahulu SDN Tambun 01) , setelah menempuh pendidikan sekolah dasar selama 6 tahun , saya kembali melanjutkan pendidikan saya ke SMPN 2 Tambun Selatan , setelah 3 tahun belajar disana akhirnya saya dinyatakan lulus tetapi pada saat itu saya dilema karna nem saya belum cukup untuk bisa masuk ke SMA yang saya inginikan , dari dulu saya punya prinsip yaitu saya tidak ingin masuk sekolah swasta , sebisa mungkin saya harus masuk sekolah negeri dan saya tidak mau jika harus masuk sekolah dengan “lewat jalan belakang” . Tetapi pada akhirnya saya bisa tetap masuk sekolah negeri walaupun bukan sekolah negeri yang saya ingikan , dan tanpa harus “lewat jalan belakang” . Saya adalah tipe orang yang melakukan semua yang terbaik yang ada di dalam diri saya , itu terbuki dengan masuknya saya dalam jurusan IPA tetapi bukan hanya itu saya masuk jurusan IPA 1 yaitu IPA terfavorit , tanpa harus berusaha lebih seperti yang dilakukan oleh teman-teman saya yang lain . Menjelang kelulusan saya mendapatkan empat buah beasiswa , dari empat Universitas yang berbeda dan salah satunya adalah Universitas Gunadarma , tempat dimana saya meneruskan pendidikan saya sampai saat ini , dan tanpa terasa sudah sudah tinggal satu tahun lagi saya akan menjadi seorang sarjana , dengan gelar S.Kom .
Kalau berbicara tentang cita-cita , dulu saya ingin sekali menjadi seorang dokter , tetapi seiring berjalanya aktu cita-cita itupun hilang . Cita-cita saya sekarang hanya ingin menjadi sosok yang membanggakan untuk keluarga saya dan semua orang-orang yang telah mensupport saya saya sampai saat ini . Tetapi bukan berarti jika saya menjadi dokter , orang tua saya tidak bangga , akan tetapi orang tua mana pun akan bangga jika anaknya berhasil dalam bidang apapun . Pengalaman hidup , banyak sudah yang saya alami . Jika berbicara tentang pegalaman baik , ada banyak yang sudah saya dapatkan , tetapi yang paling saya ingat adalah ketika saya masuk dalam jurusan IPA . Ada pegalaman baik , pasti ada pengalaman buruk , dan buat saya kepergian Alm. papah saya adalah yang terburuk . Tetapi saya pun memiliki pengalaman yang sangat berkesan , yaitu tiap detik waktu yang terlewati bersama Alm. papah saya , mamah , serta kedua adik saya . Buat saya itu adalah pengalaman yang tidak mungkin terlupa dan terulang kembali .
Waktu baru-baru lulus SMA saya sempat bekerja di Pizza Hut Giant , tetapi itu hanya bertahan selama satu bulan karena ternyata jadwal kerja dan jadwal kuliah saya betrok , dan sudah hampir dua bulan ini saya bekerjadi PT.MAKARIZO TM sebagai Adm.Backup Program .
Terakhir adalah pandangan hidup ,dan buat saya hidup adalah sebuah pilihan , tetapi tidak semua pilihan itu baik . Terkadang kita dihadapkan dalam pilihan yang sulit . Tetapi inilah kehidupan , pilihan apapun yang kita ambil tetap lakukan dan jalani dengan semua yang terbaik yang ada di dalam diri kita . "Do The Best in Our Lives" .
Nama : Katrina Margareth
Kelas : 3KA21
NPM : 11108103
Selasa, 24 Mei 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
artikel yang sangat bagus,terimakasih
Posting Komentar